Sistem Mutu 9001 Kontraktor

Daftar Induk Dokumen Kontraktor – Jasa Konsultan ISO 9001 

Apabila sebuah perusahaan konstruksi akan menerapakan ISO 9001 Sistem Manajemen Mutu, maka untuk dapat memenuhi persyaratan standar tesebut harus menetapkan dan mendokumentasi yang diperlukan. Dokumentasi ISO 9001 dapat berupa Manual, Prosedur dan Formulir yang digunakan dalam pelaksanaan jasa konstruksi. Dokumentasi ini harus disetujui oleh Manajemen sebelum diterapkan di Kantor Pusat dan Proyek.

Daftar Induk Dokumen Kontraktor – Jasa Konsultan ISO 9001 

Secara Hirarki dokumen yang tertinggi adalah Kebijakan Mutu dan Sasaran Mutu. Walaupun dalam standar terbaru ISo 9001:2015 Manual Mutu tidak disebutkan secara eksplisit, namun perusahaan dapat menggunakan manual mutu untuk menjelaskan kebijakan mutu, sasaran mutu, struktur organisasi, profil perusahaan, refernsi silang dsb yang menjelaskan sistem secara garis besarnya.

Sehingga yang pertama harus ditetapkan adalah dokumentasi berikut :

  1. Manual Mutu, sebuah dokumen yang menjelaskan kebijakan dan bagaimana perusahaan dapat memenuhi seluruh persyaratan ISO 9001
  2. Kebijakan Mutu, adalah pernyataan formal manajemen mengenai arah dan tujuan penerapan ISO 9001
  3. Sasaran Mutu, adalah ukuran kinerja yang ditetapkan di tingkat perusahaan dan diturunkan menjadi target-target operasional di masing-masing Bagian
  4. Peta Proses Bisnis, menggambarkan ruang lingkup yang masuk dalam penerapan ISO 9001 dan menjelaskan interaksi antara proses manajemen, proses jasa konstruksi dan proses pendukungnya.

Setelah itu, Konsultan ISO akan bekerja bersama Tim ISO yang akan mengembangkan prosedur-prosedur Bagian. Biasanya Bagian yang terlibat adalah Marketing, Perencanaan, Operasi, Sumber Daya Manusia, Umum dan Keuangan. Daftar Induk Dokumen yang mencakup prosedur-prosedur yang akan dikembangkan antara lain Prosedur berikut :

  1. Pengendalian Informasi Terdokumentasi
  2. Monitoring Sasaran Mutu
  3. Tinjauan Manajemen
  4. Audit Internal
  5. Pengendalian Produk Tidak Sesuai
  6. Tindakan Perbaikan dan Pencegahan
  7. Improvement
  8. Pengukuran Kepuasan Pelanggan
  9. Pengendalian Risiko
  10. Tender
  11. Desain dan RAB
  12. Pembelian Barang / Material
  13. Pembentukkan Tim Proyek
  14. Penentuan Sub Kontraktor
  15. Mobilisasi Proyek
  16. Pembuatan Rencana Anggaran Proyek
  17. Persetujuan Bahan/Material
  18. Persetujuan Shop Drawing
  19. Pelaksanaan Pekerjaan Konstruksi
  20. Pelaksanaan Tambah Kurang
  21. Permintaan dan Penerimaan Material
  22. Hand Over Proyek
  23. Maintenance
  24. Kalibrasi Alat Ukur
  25. Kesehatan dan Keselamatan Kerja
  26. Pelatihan dan Penilaian Karyawan
  27. Pemeliharaan dan Perbaikan Sarana Prasarana
  28. Penagihan Pelanggan

Untuk penerapan ISO 9001 di Kontraktor Hubungi Cipta Mutu Prima di 0811-8859-ISO(476) atau Email : ciptamutuprima@gmail.com

Jasa Konsultan ISO 9001 | Daftar Induk Dokumen Kontraktor.